Translate

Monday, March 17, 2014

Books "ENCHANTED, INC."

Books “ENCHANTED, INC.”
Judul Asli : ENCHANTED, INC.
[ book 1 of ENCHANTED, INC. Series ]
Copyright © 2005 by Shanna Swendson
Alih Bahasa : Pepi Smith
Cover Illustration by Yasmin Hadisubroto
Penerbit : Gramedia Pustaka Utama
Cetakan I : September 2007 , 408 hlm ; ISBN 978-979-22-3201-1
Rate : 3.5 of 5

WARNING : SPOILER ALERT !

Kathleen 'Katie' Chandler, gadis dari kota kecil di Texas sebelumnya sering mendengar berbagai kisah serta kejadian aneh yang dialami oleh pendatang di kota sebesar New York. Bahkan teman-temannya yang telah lama menetap di New York sering bercanda bahwa sekalipun ada makhluk luar angkasa yang sedang berjalan-jalan di Broadway, hal itu akan dianggap sebagai kejadian biasa yang tak akan mengundang perhatian banyak orang. Walau Katie sering menganggap bahwa canda mereka sangat keterlaluan - namun dalam beberapa hari ini ia mulai menganggap kemungkinan mereka benar. Contohnya pagi ini, ia melihat dengan jelas ada cewek lewat di depannya dengan memakai sayap - sayapnya kelihatan benar-benar asli, bergoyang melambai ditiup angin, tidak nampak seperti sekedar tempelan pada kostum-kostum.



Anehnya orang-orang lain tampak tak peduli, hanya ia yang tampak sedikit ternganga (bayangkan, musim Hallowen saja masih sekitar 1 bulan lagi).  Tapi Katie tetap berusaha menyesuaikan diri (meski ia sudah menetap selama 1 tahun, tapi masih banyak hal yang ia belum terbiasa), dan termasuk hari ini ia harus melepas pikiran dari pengalaman pagi yang aneh untuk menghadapi atasannya yang luar biasa - Mimi, yang menguras habis pikiran serta tenaganya dan masih menuntut kerja extra dari Katie. Akan tetapi gangguan pada pagi ini muncul dalam bentuk lain, kiriman e-mail aneh beberapa kali muncul di komputernya. Ketika Katie periksa, isinya penawaran pekerjaan dari perusahaan bernama MSI, Inc. dengan pesan 'Jangan diabaikan!'. Walau sangat tergoda untuk mengetahui lebih lanjut (siapa pun yang bekerja dengan atasan seperti Mimi akan mengalami godaan untuk segera pindah), Katie tidak menghiraukan e-mail itu lebih lanjut.

Kejadian demi kejadian aneh berikutnya dialami oleh Katie, bukan hanya di kantor, dalam perjalanan pulang, saat bersantai dengan teman-temannya, membawa Katie pada penawaran kerja yang dikirim ulang ke komputernya. Ternyata penawaran (serius, bukan main-main) berasal dari perusahaan unik bernama MSI, Inc. atau dikenal sebagai Magic, Spells & Illusions, Inc - perusahaan yang memproduksi mantra-mantra untuk dunia sihir (ya, dunia sihir ternyata ada bukan sekedar khayalan atau dongeng semata). Katie ditawari posisi sebagai konsultan khusus karena ia memiliki kemampuan yang ternyata cukup langka yaitu 'kebal sihir'. Artinya Katie adalah manusia biasa tanpa kemampuan sihir sehingga ia mampu melihat kenyataan sebenarnya bukan ilusi sihir / mantra yang dirapal dan ia tidak mudah terpengaruh.

Di satu sisi Katie menjadi lega, ternyata ia tidak gila karena melihat peri bersayap, patung 'gargoyle' yang ternyata bukan benda mati sehingga bisa berpindah-pindah - namun di sisi lain ia sedikit ngeri namun tertarik dengan dunia sihir yang sama sekali baru baginya. Seperti atasan barunya yang bisa berubah menjadi monster hijau mengerikan (mirip Hulk), naik transportasi unik yaitu permadani terbang, atau berjalan-jalan dengan teman-teman barunya sembari menyelamatkan para pangeran yang dikutuk menjadi kodok (ya, dengan cara sama seperti dalam dongeng-tentukan kodok pilihan kemudian ciumlah, maka ia akan berubah menjadi pangeran abad lampau). Kenangan yang lebih baik dilupakan oleh Katie, terutama saat menemukan pria yang disihir sehingga mengira dirinya kodok dan harus diselamatkan dengan dicium supaya kembali 'normal'. Ternyata berbuntut panjang karena mantra tersebut membuat pria yang bernama Philip mengutit Katie yang dianggap sebagai penyelamatnya.

Beruntunglah ada beberapa orang yang membantunya untuk beradaptasi serta mempelajari tentang dunia sihir. Salah satunya adalah Owen Palmer, cowok keren yang disukainya sejak pertama kali bertemu di kereta bawah tanah. Maka sejak Katie keluar dari tindasan Mimi dan bekerja di MSI, Inc. karirnya melonjak apalagi sejak sang CEO memilih dirinya sebagai asisten langsung (ngomong-ngomong CEO-nya adalah Mr. Ambrose Mervyn yang tidak lain adalah sang penyihir besar kerajaan, Merlin). Namun masalah besar muncul, dimulai sejak Katie tanpa sengaja 'menangkap' orang yang menyelundup masuk kantor dengan tujuan memata-matai. Orang tersebut adalah anak buah Phelan Idris, salah seorang bekas bawahan Owen Palmer yang bekerja di bagian Research & Development, tapi dikeluarkan karena ketahuan menyalah gunakan mantra-mantra hitam agar dapat dipasarkan.

Mendadak tugas Katie bukan hanya sekedar analisa dan pengamatan untuk meningkatkan segi marketing pemasaran mantra, tapi juga memikirkan strategi yang tepat melawan Phelan Idris yang mulai memasarkan produk-produknya yang berbahaya. Bahkan nyawa Katie pun terancam karena Phelan Idris menganggap Katie sudah ikut campur terlalu jauh. Katie harus meminta bantuan pihak lain, yaitu Ethan, pengacara properti intelektual, mantan teman kencan Marcia teman se-apartment-nya. Ethan harus diyakinkan terlebih dahulu, untuk dapat membantu perusahaan melawan oknum-oknum Phelan Idris. Di luar dugaan, Katie mengalami pengalaman mengejutkan saat pertemuannya dengan Ethan. Hal itu akan menentukan peristiwa besar berikutnya yang akan dihadapi katie - Tantangan "Duel Sihir" yang dilontarkan oleh pihak Phelan Idris ..... dan Katie harus ikut serta.

Buku ini masuk dalam salah satu daftar timbunan yang tersimpan bertahun-tahun. Awalnya kukira sekedar kisah romansa ala chicklit atau teenlit, namun ternyata merupakan fantasy-romance yang cukup menarik sekaligus mengundang rasa geli berkat sajian adegan-adegan penuh humor serta gaya sarkastis yang sedikit banyak mengingatkan akan penulis-penulis chicklit sekelas Lauren Weisberger yang terkenal melalui karyanya ‘The Devil’s Wears Prada’. Terlepas dari kisahnya yang mamu menghibur, entah kenapa ada kesan ‘something-missing’ sepanjang kisah ini, bahkan hingga akhir, masih tersisa sedikit ketidak-puasan dari pengembangan karakter maupun kisahnya. Karena penasaran, akhirnya kulakukan sedikit ‘browsing’ yang menjawab kebingunganku. Ternyata ini merupakan buku pertama dari serangkaian serial yang cukup panjang ... dan sayangnya edisi terjemahan ini hanya mengeluarkan buku pertama dan tidak dilanjutkan untuk sequelnya \(-__-)/ - bikin gemas dan gregetan deh jika ada kasus novel berseri yang ‘tanggung’ begini huhuhu ....

[ more about this author & related works, just check at here : Shanna Swendson | on Goodreads | on Wikipedia ]

~ This Post are include in 2014 Reading Challenge ~
17th Book in Finding New Author Challenge
49th Book in TBRR Pile

Best Regards,

Hobby Buku

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan pesan dan komentar (no spam please), harap sabar jika tidak langsung muncul karena kolom ini menggunakan moderasi admin.
Thanks for visiting, your comment really appreciated \(^0^)/

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...