Translate

Sunday, June 7, 2015

Books "ENDLESSLY"

Judul : ENDLESSLY
[ book 3 of PARANORMALCY Series ]
Copyright © 2012 by Kiersten White
Penerbit Laluna & Friends (imprint of Studio Kata Books)
Alih Bahasa : Nadya Andwiani
Editor : Bunga Siti Fatimah
Layout : Aryo Ceria
Cetakan I : Januari 2015 ; 448 hlm ; ISBN 978-602-70410-1-1
Rate : 3.5 of 5

Akhirnya terbit juga buku terakhir seri Paranormalcy ini, nyaris sudah lupa deh kisah buku pertama dan kedua yang terbit sekitar dua tahun lalu. Baca ulang ? Hahaha ... tidak terlalu berminat, apalagi timbunan buku-buku baru ‘bejibun’ menanti untuk dibuka <(^_^)> Cara singkat untuk sekedar refresh memory, baca ulasanku di PARANORMALCY dan SUPERNATURALLY ... dan kini mari bersiap-siap bertemu kembali dengan Evie dan kawan-kawannya. Evie adalah The Empty One, walau kini ia menolak untuk disebut demikian, karena bukan hanya dia seorang yang memiliki kemampuan tersebut. Apalagi setelah pengalaman terakhir yang cukup mengerikan ketika Evie terjebak dalam Alam Faerie akibat ulah Jack, dan mendapati tindakan semena-mena yang dilakukan oleh Kaum Faerie menyangkut kelangsungan hidup makhluk supranatural lainnya, termasuk manusia fana.


Evie memilih menjalani kehidupan layaknya manusia normal, mengisi waktu luang bersama Lend – kekasihnya yang super duper luar biasa (terutama mengingat ia juga termasuk makhluk supranatural). Ia juga telah meminta Raquel mengurus ijin keluar dari IPCA, untuk selamanya. Anehnya, setelah Evie menjalani rutinitas kehidupan yang cukup tenang, ia merasakan keanehan yang tak mampu dijelaskan berkaitan dengan makhluk-makhluk supranatural di lingkup tempat tinggalnya. Belum sempat Evie membongkar misteri dibalik keanehan perilaku beberapa kenalannya, ia dikejutkan dengan peristiwa-peristiwa yang luar biasa – sebagai pertanda adanya perubahan besar-besaran di dunia manusia dan juga dunia supranatural. Dimulai dari menghilangnya Raquel dan posisinya digantikan sosok wanita lain yang mengerikan, karena ia berniat ‘memanfaatkan’ Evie atas nama IPCA.

Ternyata ada sebuah rencana besar menyangkut nasib para makhluk supranatural di dunia, dan IPCA yang seharusnya melindungi mereka, kini justru berbalik menyerang dan menahan mereka yang selama ini dalam perlindungan. Tentu saja Evie tak bersedia ikut serta dalam kegiatan tersebut. Namun bagaimana jika ia diancam dan dipaksa mengikuti perintah pimpinan IPCA baru ini ? Evie berusaha menemukan Raquel yang tidak diketahui keberadaannya, ketika ia menemukan rencana rahasia yang melibatkan konspirasi antara Kaum Faerie, manusia fana dan makhluk-makhluk supranatural lainnya. Dan mereka semua sepakat bahwa hanya Evie yang sanggup menangani problematika pelik yang mengancam kelangsungan hidup semua pihak di masa depan. Evie – The Empty One satu-satunya yang bisa membuka dan menutup portal waktu untuk memindahkan Kaum Faerie dan makhluk supranatural ke asalnya ... sayangnya hal ini juga berarti membahayakan jiwa Evie. Selain itu, ia juga ketakutan membayangkan kehidupan tanpa ada Lend di sisinya, karena Lend termasuk makhluk setengah supranatural.

Ending kisah ini bisa dikatakan sedikit antiklimaks. Dan entah apa pengaruh terlalu lama menunggu dari buku pertama, kedua sampai buku ketiga, greget dan daya tarik kisah ini sedikit berkurang dibanding saat pertama kali kubaca petualangan Evie dan kawan-kawannya yang unik. Walau gaya bahasa yang blak-blakan, masih lumayan menggelitik, tiada kesan khusus yang sepanjang konflik yang terjadi, selain kelucuan yang terjadi antara Lend, Jack dan Reth saat mereka bersatu dan bekerjasama demi membantu Evie. Satu lagi kisah trilogi yang berakhir dengan (sedikit) kesan kurang memuaskan bagiku, mungkin memang dasarnya aku suka memberikan ekspektasi lumayan tinggi jika menemui sebuah kisah yang menarik perhatian pada awalnya. Yang jelas kisah ini masih bisa memberikan hiburan ringan bagi mereka yang menyukai bacaan ringan (dan menghibur pula).

[ more about the author & related works, just check at here : Kiersten White | on Goodreads | at Twitter | at Facebook ]

Best Regards,

@HobbyBuku 

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan pesan dan komentar (no spam please), harap sabar jika tidak langsung muncul karena kolom ini menggunakan moderasi admin.
Thanks for visiting, your comment really appreciated \(^0^)/

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...